Rabu, 29 Oktober 2014

PERGESERAN KEHIDUPAN SOCIAL REMAJA



Seiring dengan perjalanan waktu tanpa disadari begitu banyak perubahan yang terjadi saat ini dari kalangan anak-anak sampai dewasa khususnya remaja, karena disebabkan berbagai factor yang mempengaruhi sikap maupun perilaku social dikalangan remaja saat ini. Remaja saat ini banyak teman artinya tidak kesepian? Belum Tentu! Semakin majunya dunia teknologi salah satunya saat ini banyak merubah itu semua, kenapa itu semua bisa terjadi, dikarenakan kebanyakan remaja sekarang berinteraksi social terhadap lingkungannya tidak lagi bertatap muka, berbicara, berjabat tangan dan semakin berkurangnya silahturahmi antara sesame secara langsung hal ini dikarenakan banyak diantara remaja sekarang sibuk dengan gadget.
Perkembangan dan kemajuan yang terjadi dari zaman belum adanya internet, dan belum adanya wifi, hingga zaman yang didominasi oleh internet, merasakan perbedaan kualitas pertemanan yang terjadi. Sadar atau tidak, teknologi buak membuat kita semakin banyak teman tetapi sudah membuat kita semakin merasa kesepian. Dulu, ada sebuah ruangan di dalam rumahyang disebut sebagai ruang keluarga. Kenapa?, karena diruang itu sebagai tempat berkumpul bersama keluarga, nonton TV dan terkadang anak-anaknya saling berkelahi satu sama lain buat rebutan remote TV. Tetapi dari kemajuan teknologiseperti sekarang ini, ruang keluarga jarang terisi, karena orang tua nonton TV dikamar sedangkan anaknya main gadget dikamarnya masing-masing.
Dizaman serba internet ini, ada sebuah aplikasi yang mempermudah manusia untuk berkomunikasi dan bersosialisai. Ada aplikasi untuk mengirim pesan (messenger), dan ada juga aplikasi untuk bersosialisai berbagaihal (social Media). Aplikasi-aplikasi ini tentunya sangat memudahkan penggunanya dalam berkomunikasi antar sesama. Diwaktu saya kecil itu, mau ngobrol sama teman aja harus datang kerumahnya dulu. Itupun belum tentu orangnya ada dirumah atau tidak, lain halnya berbeda dengan zaman sekarang tinggal ngchat aja melalui aplikasi messenger ataupun kita bisa nyusul di mana teman kita lagi nongkrong dengan menggunakan aplikasi penunjuk check in lokasi social medianya.
Sungguh ironi dengan semua ini, kemudahan-kemudahan yang ditawarkan malah memciptakan efek candu kepada penggunanya. Sekarang itu buat ngobrol aja tidak perlu untuk bertemu lagi, akhirnya penggunanya cenderung malas bertemu. Kita harus bisa menyeimbangkan kehidupan social di internet dan di kehidupan sosila didunia nyata, agar terciptanya ikatan emosional yang nyata serta mempererat silaturahmi antar sesame. Kita imbangkan kembali fungsi pertemanan sebagai media untuk berbagi kebahagia dan kesedihan secara nyata dengan kita datangi langsung karena denga cara ini lebih efektif untuk mengurangi kesedihannya. Dizaman serba internet ini orang bisa bilang peduli, saying, cinta, tapi Cuma sedikit orang yang bisa nunjukin itu semua dengan perbuatan nyata.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar