Rabu, 10 Juni 2015

Kegalauan



Kegalauan merupakan penyakit yang sering di alami oleh setiap orang terutama pada remaja. Semua itu timbul akibat berbagai macam factor yang menjadi penyebab semua itu, diantaranya masalah cinta. Hal ini kerap sekali pada remaja mengalami galau dari masalah cinta yang datang secara tiba—tiba disaat kita merasa kesepian. Cinta itu datang dan pergi begitu aja tanpa kita sadarin, dan siap tidak siap kita akan mengalami semua itu, yang mana disaat harapan untuk mencintai seseorang hanya tinggal harapan dan kita terkadang terlalu yakin bahwa dia yang terbaik, padahal dia datang meberikan kebahagiaan sesaat dan meninggalkan luka yang membuat kita merasakan kegalauan. Untuk mengatasi kegalauan ada beberapa tips yang sesuai pandangan islam, diantaranya:
a.      Menerima kekurangan diri. Jika memang ingin seperti orang lain tapi ternyata keadaan tidak sependapat lebih baik mulailah mencintai diri sendiri. Karena rasa galau sebenarnya datang dari diri sendiri di karenakan hidup terlalu neko-neko dengan keinginan ini dan itu tapi jika bisa menerima kehidupan sendiri maka kata galau itu tidak akan ada. Tapi bukan berarti kekurangan diri itu hanya di diamkan saja. meningkatkan kualitas dan kemampuan diri merupakan bentuk memperbaiki kekurangan agar berubah menjagi kelebihan. Banyak bersyukur atas segala yang di berikan merupakan bentuk ikhlas dengan kenikmatan yang sudah di dapatkan.
b.      Mulai fokus untuk membekali diri di kehidupan nanti. Pada masa remaja biasanya tidak pernah memikirkan tentang masa depan. Mereka hanya fokus untuk apa yang terjadi saat ini. agar tidak galau dengan keadaan sekarang yang tidak sesuai. Sibukkan dengan kegiatan yang bermanfaat seperti meningkatkan bakat, masuk organisasi dan membaca untuk bekal di masa yang akan datang. Dengan begitu tidak akan memikirkan hal-hal yang tidak bermanfaat.
c.       Dekatkan diri pada Yang Maka Kuasa. Masa remaja harus berpegang teguh pada agama karena masa ini lebih sering labil dengan kondisinya. Jika menyakini dengan ketentuan terbaik yang telah Allah berikan maka tidak akan kecewa apabila merasakan sesuatu yang tidak di inginkan. Dengan begitu hati akan menjadi tenang dan tidak terabawa arus.
Masa remaja merupakan masa yang penuh pemberontakan dan emosi yang tinggi. Sehingga ketika tidak bisa mencapai apa yang di inginkan maka kehidupannya akan selalu di penuhi rasa galau. Untuk itu perlu sekali pembentukan kepribadian yang di lakukan keluarga dan sekolah agar bisa menjadi remaja berprestasi tanpa terbawa arus oleh hal-hala yang menyesatkan. Jang terlalu berlarut-larut dalam kegalauan karena hidup itu bukan untuk galau tapi banyak hal yang harus kita lakukan untuk masa depan kita, jangan hancurkan kehidupan Cuma Karena galau tapi kita harus bangkit dan tunjukan pada mereka bahwa kita bisa bahagia walau tanpa mereka yang sudah mensia-siakan kita.
http://www.lihatdisini.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar